
TAROWANG, JENEPONTO – Dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia Ke 77 tahun, Pemerintah Desa Allu Tarowang (ALTAR) bersama pemuda-pemudi Altar selenggarakan Turnament sepak Takraw antar Dusun ALTAR CUP 1 di Dusun Tonrang.
Turnament Sepak Takraw yang di buka langsung Kepala Desa Allu Tarowang Mansur, SE pada Minggu, 07 Agustus 2022.
Turnament tersebut akan berlangsung selama satu Minggu kedepan, dengan mempertemukan 16 Tim dari 6 Dusun yang ada di Desa Altar.
Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi pemuda-pemudi Desa dalam memperingati Hari HUT Indonesia 17 Agustus 2022 nanti.
“Semoga ini Turnamen menjadi ajang silaturahmi pemuda desa dan menjadi sarana untuk pemuda berkegiatan positif,”kata Mansur saat membuka acara.
Mansur juga berharap Kegiatan tersebut mampu membangkitkan semangat gotong royong dan semangat kebersamaan, tidak hanya pemuda tapi untuk masyarakat secara umum,” imbuhnya.
Discussion about this post