KPU Bantaeng Melalui PPS Lantik 609 Pantarlih di 67 Desa dan Kelurahan

Editor : |

Senin, 24 Juni 2024 - 16:05 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bantaeng, Publikasionline.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bantaeng Melalui Panitia Pemungutan Suara (PPS) telah melantik petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) sebanyak 609 orang dari 336 TPS, 8 Kecamatan yang tersebar di 67 Desa dan Kelurahan, Senin 24 Juni 2024 Pagi

Dalam amanatnya, Aspar Ramli Koordinator Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM, mengatakan bahwa pantarlih akan bertugas melakukan Pemutakhiran Data Pemilih selama 1 bulan terhitung sejak tanggal dilantiknya yakni tanggal 24 Juni 2024 dan akan berakhir pada tanggal 25 Juli 2024.

Pantarlih memiliki peran strategis dalam memastikan data pemilih yang akan digunakan dalam Pilkada Tahun 2024 adalah data yang akurat dan valid. Oleh karena itu, dalam melaksanakan tugas ini dibutuhkan komitmen, kejujuran, dan integritas yang tinggi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya ingin mengucapkan selamat kepada teman-teman yang telah terpilih dan dilantik sebagai Pantarlih. Tugas yang diemban oleh teman-teman sekalian adalah tugas yang sangat mulia dan penting,” tutur Aspar.

Selain itu, ia juga mengingatkan bahwa tugas pemutakhiran data pemilih harus dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab dan profesionalisme. Menurutnya, teman-teman Pantarlih diharapkan untuk turun langsung ke lapangan, mendata setiap pemilih dengan cermat, serta memastikan bahwa tidak ada warga yang memenuhi syarat namun tidak terdaftar sebagai pemilih.

“Ingatlah bahwa keberhasilan pemutakhiran data pemilih ini sangat menentukan suksesnya pelaksanaan Pilkada secara keseluruhan,” Pesannya.

Tambahnya, yang disapa akrab Aspar menjelaskan bahwa dalam melaksanakan tugasnya, pantarlih harus selalu menjunjung tinggi prinsip netralitas dan independensi. Jangan sampai ada kepentingan pribadi atau kelompok yang mempengaruhi kinerja rekan-rekan sekalian.

“Kita semua harus bekerja untuk kepentingan bangsa dan negara, memastikan bahwa setiap warga negara yang memenuhi syarat memiliki hak untuk memilih dan suaranya dihitung secara adil,” tandasnya.

Facebook Comments Box

Editor :

Berita Terkait

Bawaslu Goes to School, Ajak Partisipasi Pemilih Pemula Awasi Pilkada Bantaeng
Kader Aisyiyah se Kota Makassar Dukung Andalan Hati di Sulsel
Prajurit dan Persit Kodim 1313/Phw Menerima Pembinaan Mental Dari Bintaljarahdam XIII/Mdk 
Keluhkan Warga, Polisi di Jeneponto Police Line Dua Lokasi Tambang Ilegal
Perda RTRW Sulsel 2022-2041, Inisiatif Andi Sudirman Tekan Konflik Lahan
Huadi Group Lebih dari Sekadar Industri, Merangkul Warga Bantaeng
Program Studi Pendidikan Dokter Gigi Spesialis Bedah Mulut dan Maksilofasial Unhas Bersama Smile Train Indonesia (STI) sukses menyelenggarakan Run For Smiles Be A Hero
Dorong Pengelolaan Aset Sekolah, Disdik Sulsel Gelar Bimtek
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 12 November 2024 - 14:24 WITA

Bawaslu Goes to School, Ajak Partisipasi Pemilih Pemula Awasi Pilkada Bantaeng

Selasa, 12 November 2024 - 10:54 WITA

Kader Aisyiyah se Kota Makassar Dukung Andalan Hati di Sulsel

Selasa, 12 November 2024 - 08:46 WITA

Prajurit dan Persit Kodim 1313/Phw Menerima Pembinaan Mental Dari Bintaljarahdam XIII/Mdk 

Selasa, 12 November 2024 - 08:38 WITA

Keluhkan Warga, Polisi di Jeneponto Police Line Dua Lokasi Tambang Ilegal

Senin, 11 November 2024 - 21:46 WITA

Perda RTRW Sulsel 2022-2041, Inisiatif Andi Sudirman Tekan Konflik Lahan

Senin, 11 November 2024 - 19:17 WITA

Program Studi Pendidikan Dokter Gigi Spesialis Bedah Mulut dan Maksilofasial Unhas Bersama Smile Train Indonesia (STI) sukses menyelenggarakan Run For Smiles Be A Hero

Senin, 11 November 2024 - 17:41 WITA

Dorong Pengelolaan Aset Sekolah, Disdik Sulsel Gelar Bimtek

Senin, 11 November 2024 - 15:31 WITA

Tiga Alasan Menurut Akademisi ini Andalan Hati Kembali Unggul di Debat Pilgub Sulsel

Berita Terbaru