MAKASSAR – Dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia 2024, Srikandi PLN Icon Plus, sebagai komunitas perempuan di PLN Icon Plus, turut berpartisipasi dalam Program Energizing Green. Srikandi PLN Icon Plus SBU Regional Sulawesi dan IBT melaksanakan program tersebut dengan melakukan penanaman pohon dan pemberian bibit pohon kepada Yayasan Alhidayah.
Wakil Ketua Srikandi PLN Icon Plus, Rizky Ardiana Bayuwerty, menyampaikan komitmen pihaknya dalam mendukung pelestarian alam. “Kami berkomitmen untuk memberikan kontribusi nyata dalam melestarikan alam, serta memberikan contoh kepada anak-anak bahwa perempuan juga memiliki peran penting dalam menjaga lingkungan hidup,” tuturnya.
Ketua Yayasan Alhidayah, Noerhayati Amirullah, menyambut hangat kedatangan tim Srikandi PLN Icon Plus. Ia menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan kontribusi yang diberikan oleh PLN Icon Plus melalui program ini. “Kami sangat mengapresiasi inisiatif ini karena memberikan manfaat langsung bagi lingkungan sekaligus inspirasi bagi anak-anak di yayasan kami,” ungkapnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya PLN Icon Plus dalam mendukung terciptanya ruang hijau yang berkelanjutan. Program Energizing Green Spaces tak hanya mengedepankan aksi nyata, tetapi juga bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan bagi masa depan generasi mendatang.
Melalui sinergi yang terjalin, diharapkan langkah ini dapat memberikan dampak positif dan menjadi inspirasi untuk terus menjaga kelestarian lingkungan, terutama di wilayah Sulawesi dan Indonesia Bagian Timur.